Langsung ke konten utama

Talkshow Inspiratif with IYE (Inspiring Youth Educators)


Setelah merampungkan pengetikkan buku braille, IYE mengadakan "Talkshow Inspiratif" dengan tema "Inspirasi dari Indonesia untuk Dunia" bertujuan untuk penyerahan buku braille secara simbolis kepada pihak YPAB (Yayasan Pendidikan Anak Buta) Surabaya. Serta, acara ini diadakan untuk memberi motivasi untuk adik - adik dan semua peserta talkshow " bahwa semua orang dapat meraih mimpinya meskipun dalam kondisi keterbatasan". 



Talkshow Inspiratif ini,mengundang dua narasumber yang menginspirasi banget.
  • Pertama ada Akhyari Hananto (Founder Good News From Indonesia).
  • Kedua ada Taufiq Effendi (dosen tunanetra - peraih 8 beasiswa luar negeri: Malaysia, Jepang, Inggris, Scontland, Belanda, Amerika Serikat dan Australia) dan telah menyelesaikan studi di jenjang Sarjana dan mendapatkan 2 gelar Master.

Mengetahui acara ini,aku ingin sekali turut serta membantu. Alhamdulillahnya ada tawaran untuk jadi panitia. Dengan senang hati,aku langsung menghubungi Qintara selaku ketua pelaksana. Bermaksud mengutarakan ingin berkontribusi dalam acara ini. Berselang seminggu,meet up bareng panitia lainnya. Luthfi jadi sie perlengkapan nih :D ini ceritaku:

Pertama kalinya menjadi sie perlengkapan itu sesuatu. Ternyata perlu tenaga ekstra menjadi sie perlengkapan karena harus kesana - kesini untuk memenuhi kebutuhan acara. Alhamdulillah, sudah sarapan jadi kuat deh.hehe :D
Tapi jujur rasa lelah itu sirna dengan melihat acara berlangsung dengan lancar dan ucapan terima kasih dari adik - adik YPAB. (Thank's to ALLAH atas kesempatan berharga ini).

Ini beberapa foto kegiatannya:




Serta ada kegiatan keliling YPAB Surabaya untuk semua peserta talkshow. Melihat performance dari adik - adik bermain musik, catur, komputer bahkan permainan bola ping - pong. Setelah itu, diakhiri dengan sharing - sharing bersama komunitas pendidikan lainnya. 
(Dalam foto di bawah ini,aku berada di pojok sebelah kanan belakang) hehe :D


Follow instagram : @luthfi_rd

Salam berbagi dan semoga manfaat
L.R.D.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Duplikat STNK Hilang di Surabaya

Asalammu'alaikum Wr. Wb. Hai semua, lama gak nulis blog ini :D  Sedikit berbagi tentang pengalamanku, kehilangan STNK beberapa hari yang lalu. Semoga tulisanku ini, dapat membantu kalian yang sedang mengalaminya. Percaya deh, mengurus STNK hilang itu tidak seribet yang kita pikirkan, selama tahu alurnya. Jadi, tidak perlulah pakai jasa calo. Apalagi menggunakan jasa calo untuk mengurus kehilangan STNK, sekitar 500 - 900 ribu. Padahal, kalau mau urus sendiri habisnya sekitar 120 - 150 ribu ( STNK sepeda motor) dan bisa selesai dalam kurun waktu 2 hari saja. Oke, langsung aja ya : HARI - 1 1. Persiapan Dokumen Dokumen yang perlu disiapkan, yaitu : BPKB asli, KTP asli (sesuai STNK). 2. POLSEK (Biaya Gratis) Segera mungkin melakukan laporan kehilangan STNK ke POLSEK terdekat atau sesuai domisili.  Syarat : KTP asli dan 2 lembar fotokopi BPKB. Contoh : Rumahku di daerah Kec. Lakarsantri, berarti aku wajib lapor ke POLSEK Lakarsantri. Saat melapor, kita ak

Contoh Surat Undangan & Ucapan Tahlil 40, 100, 1000 Hari

Asalammu'alaikum Wr. Wb. Aku mau sharing template yang berhubungan dengan acara tahlilan. Ukuran kertas A4 dan file Doc. (Ms. Word). Download di google drive berikut. Semoga membantu :) *Note: Tidak perlu izin permintaan akses, cukup klik download-jika sudah berhasil diunduh-bisa diedit sesuai kebutuhan. Terimakasih Contoh surat undangan tahlil 40, 100, 1000 hari: https://drive.google.com/open?id=1fzUXhyPzK_xuThspEbufKX0FC7hSi960 Contoh ucapan di nasi berkat tahlil 40, 100, 1000 hari: https://drive.google.com/open?id=10e65045aZK0M1lv8KbadpY78yHRvKRDV Salam berbagi. L.R.D *Hallo, pembaca! Saya selaku pemilik blogspot ini barusan membuka toko online ATK dan Office Equipment. Jika berkenan mampir dulu :)   tokopedia.com/cloverstationery Terimakasih

KERJA KERJA KERJA

Awalnya diri ini kekeh banget untuk memulai usaha dan tidak perlu kerja ikut orang lain. After lulus kuliah, mencoba  magang dan freelance di Start Up yang aku inginkan. Terus berlanjut buka usaha kue, plus jadi dropship barang perkantoran dan sekolah. Happy banget bisa tembus omset hingga diatas 10 juta/bulan padahal baru satu tahun merintis. Tapi aku menyadari bahwa omset hanya sekadar nilai dan persentasi fee yang di dapat belum bisa menghidupi. Serta, usaha ku untuk berbisnis pun belum optimal dan banyak rebahannya. Kreativitas yang minim juga jadi alasan utama usaha menjadi diam ditempat. Berpikir ulang, Apa iya terus menjalani rutinitas seperti ini? Ditambah pandemi, aku jarang bertemu orang baru karena banyak event komunitas yang ditiadakan. Mencoba melihat realitas, bahwa tidak semua hal sesuai dengan rencana. Alhamdulillahnya dapat tawaran pekerjaan oleh kerabat. Bismillah, mungkin ini salah satu cara Allah membuka pintu rezekiku.  Semoga pekerjaan baru ini membawa keberkahan!