Sarong Fun Run berlangsung hari Minggu, 26 Juli 2015 di KODAM V Brawijaya Surabaya. Acara yang berlangsung dalam rangka menyukseskan Muktamar ke - 33 NU. Digagas oleh Wakil Gubernur Jawa Timur yang lebih kita kenal dengan panggilan Gus Ipul. Serta, kita tahu bersama bahwa Gus Ipul adalah salah satu Pemuda Ansor NU.
Bisa dibilang: ini pertama kalinya di dunia, acara fun run dengan mengenakan kain sarong. Menggabungkan budaya dan olahraga menjadi satu kesatuan dalam "Sarong Fun Run". Terdaftar 5.000 peserta ikut serta dalam acara ini. Berbagai kalangan umur mulai muda (8 tahun) sampai yang tua (80 tahun), komunitas, gabungan angkatan TNI, Garnisun, dll.
Nah, sekarang aku ingin berbagi cerita pengalamanku mengikuti event ini.
Check this out!
#Moment: Sebelum acara dimulai
#Start "Sarong Fun Run "
Dimulai tepat pukul 06.30 WIB, jarak tempuh 4 KM.
#Finisher Female No. 68 "Sarong Fun Run"
Setiap 200 finisher pertama akan mendapatkan medali Wakil Gubernur Jawa Timur (Gus Ipul).
#Moment: Hiburan dan Doorprize
#Foto "Sarong Fun Run"
Foto para peserta dijual seharga 10K, jadi aku beli sebagai kenang - kenangan.
Bersama : Budi Sukrisno (Bapak)
Semoga bermanfaat dan salam berbagi.
L. R. D.
Komentar
Posting Komentar